Seribu Bangau dari Angkasa
Penerbit: Penerbit Kalana
Penulis: Firdaus Callista
Editor: Helva Silvianita
Terbit: 26 Juli 2024
ISBN:
Spesifikasi: Novel | uk. 14×20 | x + 190 hlm | softcover | bnw
Blurb:
Ordo Kebebasan adalah tentang pelarian.
Dibesarkan dalam keluarga yang hancur, Allan tidak pernah merasakan kehangatan sebuah rumah. Hidupnya baru berubah ketika bertemu Ordo Kebebasan dan Alya, satu perempuan acak di tepi danau yang baru saja kehilangan ibunya. Allan, yang telah bersatu dalam Ordo Kebebasan, akhirnya menarik Alya ikut bersamanya, saling mengisi hari agar mereka tidak makin tenggelam. Dalam sekejap, Alya telah berubah menjadi lebih dari sekadar canda tawa.
Namun, tiba-tiba Alya meninggal. Kekosongan itu kembali menyergap Allan. Hari-harinya bersama Alya ternyata lebih dari sekadar pelarian. Ini telah menguak masa lalu, perasaan terdalam, asal-usul, bahkan kebohongan terbesar Allan.
Belum lagi, selepas kematiannya, Alya meninggalkan teka-teki.
Satu permintaan dan tantangan terakhir untuknya.